Jl. Raya Tayu-Puncel Km. 11, Slempung, Dukuhseti, Pati, 59158

Open 07:00 am to 02:00 pm

SMK Telkom Terpadu AKN Marzuqi Raih Juara II Lomba Paduan Suara Tingkat Dukuhseti

Warta Sekolah

Pati, 17/19/25 SMK Telkom Terpadu AKN Mrzuqi kembali menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang bergensi tingkat Kecamatan Dukuhseti. Kali ini, tim paduan suara sekolah berhasil meraih Juara II pada lomba menyanyikan lagu patriotisme yang diikuti oleh SMA/MA/SMK se-Kecamatan Dukuhseti.

Kompetisi ini digelar dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia. Dengan penuh semangat, tim paduan suara SMK Telkom Terpadu AKN Marzuqi membawakan lagu-lagu perjuangan dan daerah yang sarat akan nilai nasionalisme dan cinta tanah air. Penampilan mereka berhasil memukau dewan juri maupun penonton yang hadir.

Prestasi ini merupakan hasil kerja keras para siswa yang terus berlatih secara intensif bersama pembina. Kekompakan, harmoni suara, serta penghayatan makna lagu menjadi kunci keberhasilan tim dalam ajang tersebut.

Kepala SMK Telkom Terpadu AKN Marzuqi, Winarno menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas pencapaian ini. Beliau berharap keberhasilan tersebut dapat menjadi motivasi bagi seluruh siswa untuk terus berprestasi, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

Dengan diraihnya Juara II dalam lomba paduan suara, SMK Telkom Terpadu AKN Marzuqi semakin menunjukkan komitmennya untuk mencetak generasi muda yang berkarakter, berprestasi, serta memiliki jiwa nasionalisme kuat.

Lomba Menyanyi Lagu Patriotisme

Item added to cart.
0 items - Rp0